Kamis, 28 Mei 2009

HIDUP Sehat tidak harus Mahal

Hidup sehat memang harus menjadi pilihan bagi masyarakat modern saat ini. Hidup sehat tidak harus mengeluarkan budget yang banyak. Ada beberapa tips disini yang sangat mudah dan murah untuk dilakukan, agar kualitas hidup kita bisa terjaga, yakni:
  • Bangun pagi-pagi. Bangun pagi membuat kita sehat karena udara pagi yang masih bersih dan belum banyak tercemar oleh berbagaimacam polusi. Menghirup udara pagi tidak hanya membuat badan menjadi segar, tetap membuat fikiran pun menjadi kreatif.
  • Banyak minum air putih. Minum air putih sangat penting untuk kesehatan. karena air putih akan mengeluarkan banyak racun yang ada dalam tubuh.
  • Olah raga. Olah raga tidak harus mengeluarkan biaya. Beraktifitas di dalam rumah seperti menyapu, mengepel lantai dll juga merupakan olah raga. Jadi jangan manjakan tubuh kita sehingga kurang beraktifitas.
  • Tidak Merokok. Kita semua sudah tahu kalau rokok banyak mengandung zat-zat beracun yang merugikan tubuh. So, mulai sekarang stop rokok.
  • Istirahat yang cukup. Tubuh kita juga memerlukan istirahat. Dengan beristirahat maka akan kembali menyegarkan tubuh saat akan kembali beraktifitas.
  • Kurangi minyak. Coba cek pola makan kita sehari-hari. Kurangi pemakaian minyak jika memang dirasa sangat sering menggunakannya. Minyak mengandung lemak jenuh yang tidak baik untuk badan kita. Penggunaan minyak kelapa sangat disarankan jika memang harus menggunakan minyak. Akan lebih baik kalau kita makan makanan yang direbus.
  • Perbanyak sayur dan buah. Sayuran dan buah-buahan menjadi makanan yang tidak boleh absen dalam menu makanan kita sehari-hari. Mulai sekarang selalu sediakan buah dan sayur untuk makanan kita. Buah yang di makan juga tidak harus buah impor yang mahal. Buah musiman asli Indonesia bahkan lebih baik daripada buah impor yang seringkali sudah di berikan zat-zat pengawet.
  • Stop msg dalam makanan. Micin atau penyedap rasa terbukti tidak bagus untuk kesehatan. Jadi mulai sekarang berhentilah memakai peyedap dalam makanan.
  • Mengurangi penggunaan garam dan gula
  • Tidak perlu minum vitamin dan suplemen. Tubuh kita sudah bisa mengatur secara alami tanpa harus di beri suplemen atau vitamin. Penggunaan vitamin dan suplemen yang tidak diperlukan tubuh malah akan berrakibat fatal bagi tubuh. Berikan suplemen alami yakni buah dan sayur-sayuran. Karena di dalamnya sudah cukup banyak mengadung vitamin.
  • Tidak minum susu. Jangan mudah tergiur dengan banyaknya iklan susu. Susu tidak akan memberikan manfaat apapun. Kalsium, zat besi yang selama ini di gembar-gemborkan sudah ada dalam buah dan sayuran yang jelas lebih alami. Meminum susu yang telah di olah akan percuma, karena semua gizi yang ada dalam susu sudah hilang dalam proses pengolanannya. Jadi jangan buang-buang uang hanya untuk membeli sesuatu yang tidak penting.
  • Kurangi stress. Stress juga menjadi salah satu pemicu munculnya berbagai macam penyakit. Jadi nikmati hidup ini. Tidak usah di buat sulit. Hadapi segala sesuatunya dengan tenang dan bijak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar